Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
BENGKALIS – Kepada 75 orang anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) 2019, Bupati Bengkalis Amril Mukminin berpesan agar selalu meningkatkan kompetensi diri dengan terus belajar.
“Teruslah belajar, belajar dan belajar agar mampu meraih prestasi dan memberikan karya nyata terbaik, yang dapat dibanggakan untuk negeri ini,” pesan Bupati Amril saat mengukuhkan anggota Paskibraka, Kamis, 15 Agustus 2019.
Ia juga berharap apa yang diperoleh selama mengikuti latihan, baik pengetahuan maupun kedisiplinan bisa dipertahankan.
“ini merupakan awal dari perjalanan ananda dalam meraih cita-cita, apa-apa yang diperoleh hendaknya dipertahankan dan dikembangkan karena bangsa ini sangat membutuhkan generasi muda yang berbudi luhur, berakhlaq mulia, beriman dan bertakwa,” terangnya.
Bupati Amril menekankan, amanah dan tanggung jawab yang diemban sebagai anggota paskibraka, harus dijadikan sebuah motivasi dalam mengembangakan diri, agar menjadi generasi yang memiliki keunggulan kompetitif dan komparatif.
Pengukuhan ini dihadiri Sekda Bengkalis H Bustami HY, Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Rahmanto, Ketua TP PKK Bengkalis Kasmarni, Ketua Dharma Wanita Persatuan Hj Akna Juita dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemkab Bengkalis.#DISKOMINFOTIK
Kamis, 09 Januari 2025 - 10:15:40 WIB
Kamis, 09 Januari 2025 - 10:15:49 WIB
Selasa, 07 Februari 2023
Kamis, 19 Januari 2023
Rabu, 18 Januari 2023
Dibaca : 136 Kali
Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID