Menpora Mengimbau agar Kegiatan Senam Bersama Setiap Jumat Dioptimalkan Kembali



Teks foto: Kegiatan senam pagi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis sebelum pandemi Covid-19


BENGKALIS – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) H. Zainuddin Amali, Rabu kemarin, 17 Juni 2020, menertibkan sepucuk surat.

Surat bernomor: S.6.17.1/MENPORA/VI/2020 dengan Sifat Segera tersebut, diantaranya ditujukan kepada Gubernur, dan Bupati/Walikota se-Indonesia.

Melalui surat itu, Menpora mengimbau agar kegiatan senam bersama yang dilaksanakan secara rutin setiap Jumat, dioptimalkan kembali.

Ada beberapa pertimbangan Menpora supaya supaya kegiatan senam bersama yang biasanya dilakukan antara pukul 07:00 s.d. 08.00 WIB dimaksud dioptimalkan.

Diantaranya, dalam kondisi Indonesia yang masih dilanda pandemi Covid-19, maka salah satu prasyarat pencegahannya adalah dengan melakukan kegiatan olahraga secara proporsional bagi kepentingan menjaga kebugaran tubuh.

Walau begitu, dalam pelaksanaannya, Menpora tetap mengingatkan agar kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Yakni, setiap peserta senam diukur suhu tubuhnya sebelum mengikuti senam bersama oleh petugas yang ditunjuk.

Kemudian, menggunakan masker dan menerapkan physical distancing (jaga jarak).

“Tujuan optimalisasi kegiatan senam bersama ini merupakan salah satu bagian dari pelaksanaan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat” tulis Menpora pada poin 4 surat tersebut.

Bagaimana di Kabupaten Bengkalis? Akankah kegiatan senam bersama yang sejak pandemi Covid-19 memang dihentikan sementara bakal segera diaktifkan kembali sesuai imbauan Menpora tersebut?

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Johansyah Syafri belum dapat berkomentar banyak.

Katanya, sejauh ini belum ada arahan dari pimpinan atau Perangkat Daerah terkait (Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga) tentang hal itu.

“Kalau pun akan diaktifkan kembali, berkemungkinan paling cepat Kamis minggu depan (di lingkungan Pemkab Bengkalis senam bersama dilaksanakan hari Kamis, bukan Jumat). Namun Hingga pukul 12:30 WIB tadi, belum ada pemberitahuan resmi jika kegiatan senam bersama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis bakal aktifkan kembali” jelas Johan di ruang kerjanya, Kamis, 18 Juni 2020.

Ingin tahu isi lengkap surat Menpora Nomor: S.6.17.1/MENPORA/VI/2020 tersebut, silahkan klik di sini. #DISKOMINFOTIK


Baca Juga

Kamis, 28 November 2024 - 10:12:36 WIB

Tulis Komentar

Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID