Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
PANGKALAN JAMBI - Bupati Bengkalis Kasmarni mengapresiasi dan memberikan dukungan atas adanya ekowisata mangrove di Desa Pangkalan Jambi, Kecamatan Bukit Batu.
Hal itu disampaikannya ketika melakukan Safari Ramadhan di Desa Pangkalan Jambi, tepatnya di Masjid Al Falah, Kecamatan Bukit Batu, Kamis, 29 April 2021, bersama Wabup H Bagus Santoso dan sejumlah Pejabat di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.
"Kemarin pada Jum’at 23 April kami baru saja menandatangani MoU bersama BRGM (Badan Rehabilitasi Gambut dan Mangrove) Pusat yang akan menggelontorkan dana sebesar 462,2 milyar untuk program restorasi gambut dan rehabilitasi mangrove di Kecamatan Bengkalis. tidak menutup kemungkinan tahun hadapan program yang sama akan kita arahkan untuk Desa Pangkalan Jambi, karena disini sudah ada ekowisata mangrove yang perlu kita dukung dan kembangkan bersama," ujar Kasmarni.
Kasmarni juga meminta doa dan dukungan dari seluruh elemen agar tahun depan hal ini dapat terwujud dan menjadi efek positif dalam pertumbuhan ekonomi masyarakat tempatan.
Sebagai Bupati Bengkalis bersama Wabup yang membawa visi mewujudkan kabupaten bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera yang implementasinya dijabarkan dalam tiga misi serta delapan program unggulan, Kasmarni juga mengajak seluruh pihak untuk bersatu untuk bersama menyukseskannya.
"Kami mohon kerjasama, sinergi dan kolaborasi seluruh elemen masyarakat agar kami dapat membuat terobosan dan terus berinovasi. Kuncinya kolaborasi kita untuk menghadirkan sinergi harmonis. Agar kami sebagai Pemerintah Daerah bisa merealisasikan pembangunan yang telah dicanangkan, sehingga kesejahteraan masyarakat bisa tercapai," jelasnya.
Bupati Bengkalis ini juga mengemukakan bahwa pada tahun 2021 untuk Kecamatan Bukit Batu akan dibangun sejumlah infrastruktur strategis, seperti peningkatan jaringan distribusi IKK bukit batu lebih kurang 2 milyar.
"Kemudian, rehabilitasi gedung kantor instansi Pemerintah Kecamatan Bukit Batu sekitar 500 juta, serta kegiatan infrastruktur lainnya seperti pembangunan turap beton, rehabilitasi jaringan irigasi, dan pembangunan masjid dan mushalla. Secara keseluruhan kegiatan fisik di bukit batu akan digelontorkan sekitar 4,2 milyar belum termasuk kegiatan non fisik lainnya," ujar Bupati Kasmarni.
Dalam Safari Ramadhan Bupati dan Wabup Bengkalis ini, turut juga dilakukan penyerahan bantuan untuk sejumlah anak yatim dan dhuafa serta menyerahkan 2 buah jam digital pengingat sholat dari program CSR Bank Riau untuk 2 rumah ibadah di Kecamatan Bukit Batu.#DISKOMINFOTIK
Kamis, 14 November 2024 - 11:50:58 WIB
Kamis, 14 November 2024 - 11:48:55 WIB
Selasa, 07 Februari 2023
Kamis, 19 Januari 2023
Rabu, 18 Januari 2023
Dibaca : 119 Kali
Dibaca : 120 Kali
Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID