Kadis Kominfotik Pimpin Apel Perdana Pada Masa Pendemi Covid-19



Teks foto: Kepala Dinas Kominfotik kala memimpin apel Senin, 5 Juli 2021 di halaman Diskominfotik.


BENGKALIS – Setelah setahun lebih, sejak pandemi Covid-19, Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kabupaten Bengkalis menggelar apel perdana, Senin, 5 Juli 2021 di halaman Diskominfotik Jalan Kartini Bengkalis.

Apel pagi yang digelar hari ini tetap dengan mengikuti protokol kesehatan penanganan Covid-19 dengan jarak aman.

Rujukan apel yang dilaksanakan tertuang dalam Surat Edaran Bupati Bengkalis melalui surat Nomor: 800/BKPP-Sekrt/2021/2263.

Apel dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Kominfotik Johansyah Syafri diikuti oleh Sekretaris Adisutrisno, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, ASN dan tenaga honorer di lingkungan Diskominfotik.

Kepala Dinas Kominfotik Johansyah Syafri dalam arahannya mengatakan apapun bidang dan tugas untuk selalu menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

“Jangan sampai daerah kita khususnya di Kabupaten Bengkalis menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat seperti Jawa dan Bali, kota-kota besar hari ini seperti kota mati, karena dampaknya sangat luas kepada masyarakat,” kata Johan.

Johan berpesan agar selalu ambil bagian dan aktif dalam penanganan Covid-19 dengan melaksanakan protokol kesehatan secara ketat baik yang dilaksanakan secara mandiri maupun di lingkungan keluarga.

“Mari kita ajak masyarakat untuk terapkan protokol kesehatan dan selalu berikan edukasi yang berada di lingkungan tempat tinggal kita,” ujarnya.

Selanjutnya Johan menambahkan dalam peningkatan disiplin di lingkungan Diskominfotik untuk selalu meningkatkan kinerja dan disiplin.

“Dengan adanya apel setiap Senin yang dilaksanakan mulai hari ini, harus mampu meningkatkan kembali motivasi untuk memberi hal-hal yang positif dalam memajukan Daerah ini di Kabupaten Bengkalis,” tutur Johan. ##DISKOMINFOTIK


Tulis Komentar

Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID