Bupati Kasmarni Sambut Baik Aspirasi HMI Bengkalis



Teks foto: Bupati Kasmarni Sambut Baik Aspirasi HMI Bengkalis


BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni menyambut baik apa yang telah disampaikan dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bengkalis.

Hal itu disampaikannya saat menerima audiensi rombongan HMI Bengkalis, Rabu 8 September 2021, di Wisma Sri Mahkota jalan Antara Bengkalis.

Tujuan kedatangan rombongan dari HMI itu, ingin menyampaikan aspirasi program kerja Pemerintah Daerah, termasuk perihal perizinan tambak udang, izin Hak Guna Usaha (HGU) dan Hutan Tanaman Industri (HTI), dan keterlibatan perempuan berdaya saing di Negeri Junjungan.

Bupati Kasmarni mengatakan, terkait perizinan tambak udang diatur oleh pemerintah pusat dan terhubung dalam pengesahan Peraturan Daerah RT RW, namun kami selaku Pemerintah Daerah akan mencari informasi terkait izin tersebut termasuk izin tambak udang di Kecamatan Rupat.

"Kami Pemkab Bengkalis menyambut baik aspirasi dari HMI, dan siap berkolaborasi serta memberikan dukungan terhadap kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan HMI Cabang Persiapan Bengkalis.

Lanjutnya, terkait program pemberdayaan perempuan, sudah menjadi salah satu dari 8 program unggulan Bupati dan Wakil Bupati, yaitu Perempuan Berdaya Keluarga Sejahtera, yang saat ini sudah diterapkan di beberapa dinas terkait.

"Kami mohon dukungan dari semua pihak termasuk HMI dalam membangun Negeri Junjungan, sehingga tercipta Kabupaten Bengkalis yang bermarwah, maju dan sejahtera," pinta Kasmarni.

Turut Hadir dalam audiensi itu, Asisten II H. Tengku Zainuddin, Kepala Diskominfotik Johansyah Syafri, Inspektur Rafiardi Ikhsan, Sekretaris Dinas Pendidikan Agusil Fridimalis, Kabag Prokopim Dian Rachmadani, Kabag Hukum Mohd. Fendro Arrasyid.#DISKOMINFOTK


Tulis Komentar

Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID