Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
BENGKALIS - Sesuai dengan surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Nomor : 14/D/P/2024 tanggal 9 Januari 2024. Politeknik Negeri Bengkalis kembali mendapatkan pendanaan Competitive Fund 2024 dari Kemendikbudristek. Senin, 22 Januari 2024.
Setelah dilakukan seleksi internal kemudian verifikasi proposal kelayakan competitive fund, terdapat 92 dari 196 program studi yang mengajukan proposal, berhak mendapatkan dana competitive fund.
Afridon, Ketua Task Force Polbeng, mengatakan, tahun ini merupakan yang ke lima kalinya Polbeng mendapatkan pendanaan competitive fund tersebut.
“Terdapat 2 program studi yang didanai yakni Program Studi D4 Teknik perancangan jalan dan jembatan sebesar Rp. 499.000.000,- dan Program Studi Teknologi Rekayasa Arsitektur Perkapalan sebesar Rp. 443.000.000,” rincinya.
Afridon menjelaskan, dalam penggunaannya 60 persen untuk belanja sarana prasarana, kemudian 15 persen untuk pengembangan SDM, sedangkan 10 persennya untuk workshop dan sisanya 15 persen untuk mahasiswa.
“Untuk Tema competitive fund yakni program peningkatan siap bekerja lulusan melalui penguatan kapasitas teaching factory menuju pendidikan vokasi yang unggul,” jelasnya.
Dana competitive fund diperuntukkan bagi para dosen dan mahasiswa dengan memberikan pelatihan dan sertifikasi serta mempersiapkan sarana dan prasarana untuk menunjang teaching factory tersebut.
Afridon berharap dengan mendapatkan kesempatan competitive fund ini mahasiswa dan dosen benar benar dapat melaksanakan praktek sebagaimana persis seperti saat berada di industri.
“Kegiatan competitive fund akan dilaksanakan pada tahun 2024, sedangkan untuk proses seleksinya dimulai tahun 2023,” pungkasnya.#DISKOMINFOTIK.
Rabu, 15 Januari 2025 - 10:26:14 WIB
Rabu, 15 Januari 2025 - 10:22:45 WIB
Selasa, 07 Februari 2023
Kamis, 19 Januari 2023
Rabu, 18 Januari 2023
Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID