Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
BENGKALIS — Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bengkalis mengikuti Seminar Kesehatan sempena Hari Ulang Tahun ke-26 DWP Provinsi Riau yang digelar secara virtual, Rabu, 19 November 2025 di Ruang Hang Jebat, Kantor Bupati Bengkalis.
Seminar kesehatan ini mengangkat tema “Kenali dan Lawan Kanker Payudara Sejak Dini”, dengan dihadiri Penasehat DWP Riau Adrias Hariyanto serta Ketua DWP Provinsi Riau Herawati Abdi.
Sementra narasumber menghadirkan dr. Sinta Chaira Maulanisa, memberikan pemaparan mengenai pentingnya deteksi dini kanker payudara melalui pemeriksaan teratur, pengenalan gejala awal, serta kesadaran mengelola faktor risiko.
DWP Bengkalis hadir dengan dipimpin Wakil Ketua I Susi Syahrul, didampingi Wakil Ketua II Emi Suryani, Wakil Ketua III Eji Marlina serta sejumlah anggota lainnya. Kehadiran DWP Bengkalis tersebut menjadi bagian dari dukungan terhadap upaya peningkatan literasi kesehatan perempuan, sekaligus komitmen memperkuat fungsi edukasi organisasi di tingkat daerah.
Wakil Ketua I DWP Bengkalis, Susi Syahrul menyampaikan apresiasi terhadap penyelenggaraan seminar kesehatan yang dinilai sangat bermanfaat bagi seluruh anggota DWP di Provinsi Riau.
“Seminar ini memberikan pemahaman penting bagi kami tentang urgensi deteksi dini kanker payudara. Pengetahuan seperti ini tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi harus kita sebarkan kepada keluarga, lingkungan kerja, dan masyarakat. Deteksi dini adalah langkah sederhana namun berdampak besar,” ujarnya.
Susi juga menegaskan bahwa DWP Bengkalis akan mendorong para anggota untuk lebih aktif melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.
Menurutnya, momentum HUT ke-26 DWP Riau ini menjadi pengingat bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam menjaga ketahanan keluarga.
“Perempuan yang sehat akan melahirkan keluarga yang kuat. Semoga langkah kecil ini membawa dampak besar bagi kesejahteraan seluruh anggota DWP Bengkalis,” tutup Susi. #DISKOMINFOTIK
Kamis, 20 November 2025 - 09:23:24 WIB
Rabu, 19 November 2025 - 09:22:10 WIB
Selasa, 07 Februari 2023
Kamis, 19 Januari 2023
Rabu, 18 Januari 2023
Dibaca : 244 Kali
Dibaca : 191 Kali
Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID