Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
Website Resmi PPID Kabupaten Bengkalis Riau
ENGKALIS – Dalam rangka menciptakan pemilu yang aman, damai sejuk dan kondusif, Polres Bengkalis menggelar Tabligh Akbar dan Istighosah di Mapolres Jalan Pertanian Bengkalis Kamis malam, 11 April 2019.
Hadir pada acara tersebut Sekretaris Daerah Bustami HY, Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis Sutarno, Kepala Lembaga Permasyarakatan Kelas IIA Bengkalis Maizar, Kepala Kantor Imigrasi Bengkalis Toto Suryanto, Ketua Lembaga Adat Melayu Zainuddin Yusuf, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Hermanto Baran.
Sedangkan Ustadz Sofwan Muhajir hadir untuk mengisi tausiyah yang diikuti anggota Polres Bengkalis, perwakilan Perangkat Daerah, Mahasiswa STAIN, santri Pondok Pesantren Nurul Hidayah serta masyarakat sekitar.
Kapolres Bengkalis, AKBP Yusuf Rahmanto mengatakan, digelarnya kegiatan yang mengundang berbagai elemen masyarakat ini guna memohon keselamatan, keamanan dan kesuksesan yang 6 hari lagi masuk dalam tahapan pungut suara Pileg dan Pilpres 2019 yaitu tanggal 17 April 2019 mendatang.
“Ikhtiyar tidak hanya kita lakukan dengan cara melakukan pengamanan, akan tetapi doa adalah ikhtiyar kita kepada Allah SWT,” Ucapnya.
Mengingat, arus informasi begitu cepat Kapolres Bengkalis juga mengingatkan untuk tidak mudah terpengaruh dengan berita hoax serta ikut terlibat menyebarkannya.
“Kita juga harus waspada terhadap berita hoax. Jika mendapatkan informasi, pastikan baik atau tidak, bermanfaat atau tidak. Kalau unjung-ujungnya memecahkan kita berarti tidak bermanfaat. Buang, Jangan sampai kita turut serta dalam penyebaran berita hoax,” ujarnya.
Kemudian Bupati Bengkalis Amril Mukminin yang diwakili Sekretaris Daerah, Bustami HY berharap kepada semua pihak untuk dapat bersinergi dan berperan aktif menyukseskan Pemilu Pilpres dan Pileg yang untuk pertama kali dilaksanakan serentak di indonesia.
“Mari kita tunjukkan sikap seorang muslim yang berpedoman kepada Al-Qur’an dan hadits, yang tidak akan berbohong, menipu, menebar berita hoax, mencela pemimpin, menebarkan fitnah serta tindakan kejahatan lainnya yang dapat menghancurkan persatuan bangsa,” ucap Bustami kala membacakan sambutan Bupati Amril.
Dalam kegiatan tersebut Bupati Amril juga mengajak bahu membahu mewujudkan negara kesatuan Republik Indonesia yang aman, damai, rukun dan sejahtera.
“Demi kemaslahatan, demi mekarnya bunga kedamaian, demi abadinya kerukunan, maka jangan biarkan di antara kita ada kebencian. Kita jangan mudah terbuai dengan adanya provokasi dan hasutan-hasutan,” lanjutnya.
Selain Tabligh Akbar dan Istighosah, juga dilakukan pelepasan terhadap 20 orang Tabligh personil Polres Bengkalis dalam rangka program Riau Gemilang (Gerakan Memakmurkan Mesjid dan Lingkungan) #DISKOMINFOTIK
Kamis, 09 Januari 2025 - 10:15:40 WIB
Kamis, 09 Januari 2025 - 10:15:49 WIB
Selasa, 07 Februari 2023
Kamis, 19 Januari 2023
Rabu, 18 Januari 2023
Dibaca : 135 Kali
Copyright © 2020 PPID Kabupaten Bengkalis - Design By TIM IT PPID